Ikuti Cara ke SEA Aquarium Singapore Berikut ini Dijamin Mudah (INFO)

Ada yang sudah tau dengan SEA Aquarium Singapore? Atau bahkan sudah pernah kesana? Bagi kalian yang tidak pernah ke SEA Aquarium Singapore, artikel berikut ini sangatlah cocok untuk bahan pertimbangan kalian yang kesana tetapi ragu dengan apa saja yang bisa diberikan oleh SEA Aquarium ini.

Aquarium Singapore

Untuk kalian yang sudah pernah wisata SEA Aquarium Singapore tidak perlu juga pergi dan meninggalkan artikel ini, mungkin beberapa informasi yang akan kami sampaikan disini akan bermanfaat bagi kalian yang mau mampir kembali kesana dengan cerita yang berbeda.

Mari kita lanjutkan..

Secara umum SEA Aquarium Singapore ialah merupakan salah satu wahana besar yang ada di Resort World Sentosa. Sama seperti namanya SEA Aquarium memberikan pemandangan indah dari 100.000 species bawah laut.

Wisata SEA Aquarium Singapore ini menampilkan 10 wilayah berbeda dan 49 tiruan habitat yang bisa kalian lihat di dalamnya.
Nanti kita akan diskusi lebih mendalam lagi tentang pengalaman ke SEA Aquarium Singapore yang akan kalian dapatkan.

 Cara ke SEA Aquarium 

Karena pada dasarnya SEA Aquarium ini terletak di dalam Resort World Sentosa, maka inilah beberapa cara ke sea aquarium Singapore dan pilihan transportasi umum menuju kesana :

(sumber : rwsentosa.co.id)

Menggunakan Bus Umum :

Pelayanan Bus yang kami pilihkan memberikan koneksi yang mudah dan terjangkau dari lokasi turis serta tempat bermalam di pusat kota untuk menuju Resorts World Sentosa.

Nomor Bus
Naik / Turun Jadwal Tarif
Jam Berangkat dari RWS
RWS 8
Bus stop di luar VivoCity dan HarbourFront Station Setiap hari SGD 2 (Pergi – Pulang)
06.00 hingga 23.30
188R
Choa Chu Kang Interchange dan atau di bus stop 188R mana saja Setiap Sabtu, Minggu dan Hari Libur SGD1.90 – SGD2.70
08.30 hingga 23.30
963R
Woodlands Regional Interchange dan atau di bus stop 963R mana saja Setiap Sabtu, Minggu dan Hari Libur SGD1.90 – SGD2.70
08.30 hingga 23.30
NR1
Bus stop tertentu dari Marina ke Yishun Setiap Jumat, Sabtu dan malam sebelum hari libur SGD4.50
23.30 hingga 04.35
NR6
Bus stop tertentu dari Marina ke Yishun Setiap Jumat, Sabtu dan malam sebelum hari libur SGD4.50 23.30 hingga 04.35


Menggunakan MRT

Ezytravelers dapat menaiki MRT jalur North-East (Jalur Ungu) atau MRT jalur Circle Line (Jalur Jingga), dan turunlah di HarbourFront Station. Mulai dari sana kalian bisa mencoba transportasi berikut ini :



Sentosa Express: Naik menuju lantai 3 (Lobby L) di mall VivoCity untuk menaiki Sentosa Express dan masuklah ke dalam resor. Turun di Waterfront Station. Berlaku tarif tetap SGD4.00.

RWS 8: Berjalan ke bus stop di luar mall VivoCity atau Merrill Lynch Harbourfront. Untuk tariff sama yaitu SGD 2.00, kalian akan diantar ke dalam resor.

Taksi

 Cara ke SEA Aquarium Singapore yang mudah berikutnya ialah dengan naik taksi. Lokasi menaikan dan menurunkan penumpang berada di beberapa lokasi di resor untuk mempermudah para tamu.
Jika menaiki dari tempat parker B1 RWS, hanya berlaku tarif taksi normal.

naik taxi ke sea aquarium


Jika memasuki melalui gerbang Sentosa, biaya masuk pulau Sentosa dan tarif taksi berlaku. Seluruh pengunjung yang berangkat dari RWS akan dikenakan biaya tambahan SGD3.00

Berjalan Kaki

Tenang aja kalian tidak perlu berjalan kaki dalam arti sebenarnya dari pintu keluar hotel sampai dengan Resorts. Cara ke SEA Aquarium Singapore berikut ini bisa kalian mulai dengan menaiki MRT sampai dengan HarbourFront Station.

 
Berjalanlah dengan santai dari mall Vivo City sampai dengan Resorts World Sentosa melalui Sentosa Boardwalk sepanjang 700m. Lengkap dengan travellator, pilihan F&B dan retail, kalian dapat menikmati pemandangan ketika kalian berjalan menuju Sentosa. Berlaku biaya masuk ke dalam Sentosa SGD1.

  Jam Operasi SEA Aquarium Singapore 

Buat kalian yang mau berkunjung ke SEA Aquarium Singapore, kalian bisa datang kesana setiap hari. Dengan jam operasi SEA Aquarium Singapore sebagai berikut :

 S.E.A Aquarium Singapore : Senin – Minggu (Jam 10.00AM – 07.00PM)  

Dimana kalian bisa membeli tiket SEA Aquarium Singapore? Kalian dapat membelinya langsung di konter tiket yang tersedia dalam Resorts World Sentosa. Jika kalian tidak ingin ribet dan tinggal masuk aja, kalian bisa memanfaatkan e-ticket dan bisa membelinya di Indonesia. Untuk info lebih lanjut kalian bisa mengunjungi ini :

tiket sea aquarium singapore

Nah berikut adalah penjelasan awal dan pengetahuan untuk kalian yang belum pernah kesana, bagaimana caranya untuk bisa Wisata SEA Aquarium Singapore, naik apa saja, biayanya berapa, serta jam operasi SEA Aquarium Singapore.

Semoga bisa berguna bagi ezytravelers semua.

Kalau kalian mau tau, ada apa aja sih di dalam SEA Aquarium Singapore secara detail? Tidak perlu khawatir karena kami telah mengulasnya secara mendalam.

Yuk bisa cek disini

isi dari sea aquarium singapore

Komentar

  1. "Selamat siang Bos 😃
    Mohon maaf mengganggu bos ,

    apa kabar nih bos kami dari Agen365
    buruan gabung bersama kami,aman dan terpercaya
    ayuk... daftar, main dan menangkan
    Silahkan di add contact kami ya bos :)

    Line : agen365
    WA : +85587781483
    Wechat : agen365


    terimakasih bos ditunggu loh bos kedatangannya di web kami kembali bos :)"

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer